• AddressJl. Ki Hajar Dewantara No. 116 Iringmulyo
  • Email
  • Contact(0725) 42445-42

Pimpinan FKIP Ikuti Leadership Management Training Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah

Metro — Pimpinan FKIP dan Ketua Program Studi di FKIP Universitas Muhammadiyah Metro mengikuti kegiatan Leadership Management Training (LMT) yang diselenggarakan oleh Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian, dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah pada 6-9 Februari 2025. Kegiatan ini diikuti oleh pimpinan perguruan tinggi dan pimpinan program studi dari berbagai Perguruan Tinggi Muhammadiyah di Lampung

Leadership Management Training bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan, manajerial, dan tata kelola perguruan tinggi agar selaras dengan kebijakan pendidikan tinggi nasional serta nilai-nilai Persyarikatan Muhammadiyah. Dalam kegiatan tersebut, peserta mendapatkan pembekalan langsung dari para narasumber yang berasal dari Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah dan praktisi pendidikan tinggi. 

Melalui keikutsertaan dalam Leadership Management Training ini, Program Studi Pendidikan Biologi UM Metro berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu tata kelola akademik, pelayanan pendidikan, serta pengembangan program studi yang unggul dan berdaya saing.